Semarak 8 Tahun IDN Event Memeriahkan Industri Penyelenggaraan Acara
10 Jul 23 | 10:13
Felicia Yulianti
undefined
Pada tanggal 8 Juli 2023, IDN Event genap berumur 8 tahun berada di ekosistem IDN Media. Sebagai unit bisnis yang bergerak di penyelenggaraan acara, IDN Event telah eksis di industri penyelenggaraan acara dan berhasil melewati tantangan dinamika industri yang ada akibat sejumlah faktor, termasuk pandemi COVID-19 yang sempat melanda Indonesia pada tahun 2020.
IDN Event menyadari bahwa terdapat perubahan tren yang cukup signifikan di industri penyelenggaraan acara usai Indonesia pulih dari pandemi, ditandai dengan semakin banyak permintaan untuk mengadakan acara offline dalam skala besar di berbagai kota. Menanggapi perubahan tren tersebut, IDN Event terus beradaptasi menghadirkan inovasi dan kreativitas baik segi format acara, konten, hingga meningkatkan keahlian dalam menggarap beragam acara dengan konsep yang berbeda-beda.
IDN Event juga bertindak sebagai konsultan acara yang menganalisis dan memberikan saran yang sesuai dengan kebutuhan yang cocok untuk klien. Dalam hal inovasi, IDN Event pun berupaya menggabungkan kebutuhan klien dengan sentuhan kreativitas melalui tren terkini dengan dukungan dari media. Integritas dan passion tim IDN Event terbukti karena hingga saat ini, IDN Event dipercaya untuk menangani ratusan acara, baik signature event IDN Media maupun custom event dari para klien, termasuk acara BeautyFest Asia 2023 yang sukses diselenggarakan dengan skala besar pada 2-4 Juni 2023.
Team Lead IDN Event Monica Kansy mengungkapkan harapan untuk IDN Event di tahun-tahun mendatang. “Semoga IDN Event dapat terus berkembang dan membantu berbagai pihak dalam mencapai tujuannya sambil tetap berinovasi dalam menyelenggarakan berbagai acara. Di tahun-tahun mendatang, kami berencana untuk memperluas beberapa format acara, tidak hanya berupa festival, summit, conference, exhibition, dan workshop, tetapi juga merambah ke beberapa event besar lainnya,” ungkap Monica.